Diduga Korsleting Listrik, Rumah di Grobogan Ludes Terbakar

LENSAISH.COM, GROBOGAN – Diduga korsleting, sebuah rumah milik Ahmad Rusdi (39), warga Dusun Turi RT 04 RW 05 Desa Putatsari, Kecamatan Grobogan, Kabupaten Grobogan ludes terbakar, Selasa (18/5/2021) sekitar pukul 18.30 WIB.

Kapolsek Grobogan Iptu Parjin menjelaskan, kejadian pertama kali diketahui oleh Ahmad Mustain (34), tetangga korban sekitar pukul 18.30 WIB.

Beliau melihat ada asap api, lalu saksi keluar ternyata ada kobaran api di atap rumah korban. Melihat kejadian itu, ia lantas segera mengambil air dan berteriak minta tolong kepada warga sekitar.

Baca Juga:

Baca Juga  KH. Nur Khamim: Protokol Kesehatan Saja Tidak Cukup, Harus di Tambah Iman

Sementara itu, tiupan angin yang cukup kencang dan rumah yang didominasi bahan yang mudah terbakar membuat api dengan cepat membesar.

“Dalam peristiwa ini tidak ada korban jiwa, karena pemilik rumah sedang berpergian. Untuk kerugian ditaksir kurang lebih Rp 130 juta” Ujarnya

Diduga penyebab kebakaran yaitu akibat korsleting listrik. Adapun rumah yang terbakar berbentuk limasan 12×12 cm, yang terbuat dari kayu jati papan dan barang-barang seperti almari kayu sebanyak 3 buah unit, 1 unit yamaha king.

Baca Juga:

Selain itu, juga perhiasan emas, uang tunai, alat pande besi, 4 buah kipas angin, 1 buah tv, 1 buah kulkas, 3 buah tempat tidur dan surat-surat penting juga ikut terbakar.

Baca Juga  Asosiasi UMKM Madiun Ajak Masyarakat Memanfaatkan Media Sosial di Masa Pandemi
  • Kontributor Grobogan: Wahyu Nur Solekah
  • Editor: Harish Ashfa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *