LENSAISH.COM, SOLO – Daftar penghargaan Piala Menpora 2021, resmi diumumkan setelah laga final leg kedua yang mempertemukan Persija vs Persib, Minggu (25/4/2021). Laga dan pengumuman berlangsung di Stadion Manahan, Solo.
PT Liga Indoneia Baru, selaku penyelenggara Piala Menpora 2021, menggelontorkan Rp. 250 juta untuk setiap pertandingan. Rinciannya, Rp. 150 juta untuk tim yang menang dan Rp. 100 juta bagi klub yang kalah. Jika pertandingan berakhir imbang, kedua kesebelasan mendapatkan masing-masing Rp125 juta.
Persija Jakarta selaku peringkat pertama mendapatkan hadiah uang sebesar Rp. 2 Miliar.
Persib Bandung selaku peringkat kedua mendapatkan uang sebesar Rp. 1 Miliar
Sementara PSS Sleman sebagai peringkat ketiga mendapatkan uang sebesar Rp. 750 juta.
Dan PSM Makassar sebagai peringkat keempat mendapatkan uang sebesar Rp 500 juta.
Untuk tim fairplay diraih oleh PSM Makassar karena tidak mendapatkan kartu kuning dan tidak banyak protes saat babak semifinal Piala Menpora 2021. Dan mendapatkan uang sebesar Rp 100 juta.
Baca Juga: Dengan 10 Pemain, PSS Kalahkan PSM dan Raih Peringkat 3 Piala Menpora 2021
Penghargaan wasit terbaik diraih oleh Agus Fauzan Arifin.
Wasit yang memimpin jalannya pertandingan final leg kedua Piala Menpora 2021 itu mendapatkan uang sebesar Rp 50 juta.
Untuk pencetak gol terbanyak didapatkan oleh penyerang Persiraja Banda Aceh, Assanur Rijal.
Penyerang berusia 25 tahun itu berhak menggondol gelar pemain tersubur berkat torehan empat gol.
Rijal menjadi satu-satunya pemain yang mampu mencetak hattrick di Piala Menpora saat timnya menang 3-0 atas Persita (24/3/21).
Assanur Rijal mengungguli Ezra Walian, Frets Butuan (Persib), Osvaldo Haay (Persija), dan Andri Ibo (Persik Kediri). Keempat pemain ini sama-sama mencetak tiga gol sepanjang turnamen.
Ezra dan Frets gagal mencetak gol di partai final sedangkan Osvaldo hanya mampu menambah satu gol.
Pemain yang saat ini sudah bergabung ke Persis Solo mencetak empat gol dan mendapatkan uang sebesar Rp 100 juta.
Selanjutnya pemain muda terbaik diraih oleh bek PSIS Semarang, Pratama Arhan.
Arhan mengungguli dua nominasi lainnya, Alif Jaelani (Barito Putera) dan Saddam Gaffar (PSS Sleman).
Sampai babak perempat final Piala Menpora, Arhan menyumbang 2 gol dan 1 assist. Ia juga selalu tampil selama 90 menit dalam empat laga yang dilalui PSIS.
Bek sayap ini mendapatkan uang sebesar Rp 50 juta.
Pemain terbaik Piala Menpora 2021 jatuh kepada gelandang Persija Jakarta, Marc Klok. Ia mengalahkan dua nominasi lainnya yaitu kiper PSM, Hilman Syah dan winger Persib, Frets Butuan.
Marc Klok dinilai menjadi pemain yang paling konsisten sepanjang turnamen yang digelar sejak 21 Maret itu.
Dia mencatatkan 620 menit bermain dalam tujuh pertandingan bersama Persija sejak fase grup hingga final Piala Menpora.
Baca Juga: Ulama Kharismatik Kudus KH. Sya’roni Ahmadi Tutup Usia
Dalam tujuh penampilannya itu, Klok menyumbang satu gol dan dua assist, serta melakukan 31 intersep, 15 tackle sukses, dan 15 sapuan (clearance).
Ia berhak mendapatkan uang sebesar Rp 100 juta.
Berikut Daftar Penghargaan di Piala Menpora 2021.
- Tim Fairplay: PSM Makassar
- Wasit Terbaik: Agus Fauzan Arifin
- Pencetak Gol Terbanyak: Assanur Rijal (Persiraja Banda Aceh)
- Pemain Muda Terbaik: Pratama Arhan (PSIS Semarang)
- Pemain Terbaik: Marc Klok (Persija Jakarta)
- Peringkat Keempat: PSM Makassar
- Peringkat Ketiga: PSS Sleman
- Peringkat Kedua: Persib Bandung
- Juara: Persija Jakarta
(LA/FA)