Visitasi Akreditasi MA NU 01 Banyuputih, Tim Asesor: KDSM Jadi Nilai Unik Madrasah

LENSAISH.COM, BATANG – Visitasi Akreditasi MA NU 01 Banyuputih hari kedua pada Selasa, (19/10/2021) berjalan lancar.

Bersama Kepala Madrasah, sekitar pukul 09.15 WIB, Tim Asesor melakukan pengamatan terhadap pelaksanaan pembelajaran tatap muka terbatas dan ketersediaan sarana prasarana dalam menunjang proses belajar-mengajar di kelas.

“Kondisi kelas cukup aktif, saya harap sarana fisik dapat lebih dioptimalkan untuk memberikan pengalaman belajar yang lebih baik bagi siswa,” ujar Daryono, salah satu Tim Asesor.

Baca juga:

Ia juga mengungkapkan ketertarikannya terhadap salah satu program pembelajaran MA NU 01 Banyuputih.

Baca Juga  Super-Blood Moon Terjadi Hari Ini, Hanya Papua Yang Bisa Amati Secara Utuh

“Saya kira KDSM (Kecakapan Dasar Siswa Madrasah) itu esensial, bahkan saya cukup tertarik dengan program tersebut. KDSM bisa dijadikan Unique Selling Point madrasah, yang mana sangat diperlukan untuk siswa-siswi ke depannya,” ungkapnya dalam wawancara bersama Warta MA NU 01 Banyuputih.

Tidak hanya KDSM, Ia juga menyinggung program Life Skill yang kedepannya dapat diupayakan lebih maju dalam pengotimalan untuk siswa-siswi Madrasah.

Sehari sebelumnya, Tim Asesor telah melakukan observasi pada sarana prasarana Madrasah, wawancara bersama Alumni dan penilaian dokumen. (LA/ARW/LA)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *