Berbagi Kebaikan, Persatuan Pelajar (PP) TBS Kudus Bagikan Ratusan Takjil

LENSAISH.COM, KUDUS – Persatuan Pelajar (PP) Madrasah Aliyah NU Tasywiquth Thullab Salafiyah (TBS) Kudus menggelar kegiatan bagi-bagi takjil. Ahad, (02/05/2021) sore.

Kegiatan ini merupakan salah satu program kerja. Selain itu, juga semarak bulan suci ramadan dalam andil berbagai kebaikan kepada sesama.

Kegiatan yang yang diikuti seluruh jajaran pengurus persatuan pelajar tersebut, mengambil lokasi didepan Gedung Timur Madrasah Aliyah Tasywiquth Thullab Salafiyah (TBS) Kudus.

Baca Juga:

Koordinator departemen sosial & hubungan masyarakat (Humas) PP TBS Kudus, Sirril Ula, menyampaikan bahwasanya dalam mensukseskan kegiatan ini disediakan sekitar 300 bungkus Takjil yang dibagikan kepada masyarakat.

Baca Juga  Visitasi Akreditasi MA NU 01 Banyuputih, Tim Asesor: KDSM Jadi Nilai Unik Madrasah

“Ada sekitar 300 Bungkus takjil yang telah kami bagikan kepada masyarakat, dan antusiasme masyarakat juga baik terhadap kegiatan yang kami langsungkan pada sore tadi.” Terangnya.

Sementara itu, menurut wakil ketua bidang organisasi Sholahuddin Nafis menjelaskan bahwa kegiatan Ini merupakan suatu kegiatan yang positif, santri TBS tidak hanya berfokus pada mengaji dan mencari ilmu, tetapi juga harus timbul rasa kesadaran dan kepedulian terhadap masyarakat sekitar.

Baca Juga:

“Kami berterima kasih kepada semua pihak yang turut serta membantu lancarnya kagiatan sore ini, terlebih kepada seluruh jajaran rekan Persatuan Pelajar TBS yang rela mengorbankan waktu dan tenaganya. Sehingga acara tersebut berjalan lancar.” Pungkasnya, ketika dihubungi via pesan singkat Whatsapp. (LA/AI/AM)

Baca Juga  KH. Sya'roni Ahmadi, Sang Penjaga Kerukunan Umat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *